| |

Gelaran Harkopnas Ke-76 Tingkat Sulawesi Selatan Di Bone Berlangsung Sukses

Dipilih sebagai tuan rumah, Kabupaten Bone sukses menggelar peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) Ke-76 tahun 2023 tingkat Sulawesi Selatan. Mengambil tema “Membangun Koperasi Berbasis Kearifan Lokal Menuju Ekonomi Gotong Royong yang Mandiri, Modern dan Berdigital”, serangkaian acara sukses digelar, 30 Nopember 2023 sampai dengan 3 Desember 2023.

workshop perkoperasian, Sarlim Hotel, 1 Desember 2023

Serangkaian acara sukses digelar dengan panitia pusat dari Dekopinwil Sulsel dan panitia daerah Diskop UKM Bone dan Dekopinda, didukung Pemprov dan Pemkab Bone. Kegiatan Expo dan Bazar UMKM dimulai tanggal 30 Nopember sampai dengan 3 Desember 2023. Pada Jumat, 1 Desember digelar Lomba lagu Mars koperasi. Pada malam harinya digelar Workshop Perkoperasian menghadirkan Direktur Kerjasama Pendanaan dan Pembiayaan Pusat Investasi Pemerintah (PIP), Muhammad Yusuf, Dirketur KSP Berkat, Andi Makkasau, Ketua KSPPS Bakti Huria, Andi Amri dan Andi Ruslan selaku  Kepala Divisi Kredit Korporasi dan Komersil bank Sulselbar.

Gerak Jalan santai harkopnas ke-76 Sulsel

Keesokan harinya, Sabtu 2 Desember 2023 pada pagi hari digelar gerak jalan santai. Meski kota Watampone diguyur hujan di pagi hari, tidak menyurutkan ribuan Gerakan koperasi dan warga berbaur bersama ketua umum Dekopin, Nurdin Halid, Pj Gubernur Sulsel yang diwakili staf ahli, Malik Faisal, Pj Bupati Bone, H. Andi Islamuddin, Kepala Dinas Koperasi Bone, Ir Wahidah, pengurus Dekopinwil dan Dekopinda. Dalam acara ini Nurdin Halid menyerahkan hadiah dua paket umroh serta tiga sepeda motor listrik kepada peserta jalan santai.

Pelaksanaan Peringatan Puncak Hari Koperasi ke-76 tahun 2023 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan ini akan dipusatkan di Lapangan Merdeka Kab. Bone pada siang harinya.  Hadir mewakili Menteri Koperasi Deputi bidang Koperasi KemenkopUkm, Ahmad Zabadi, Staf Ahli Gubernur Sulsel Abdul Malik Faizal, Ketua dekopinwil Sulsel, Asrullah, Kadis  Koperasi UKM Sulsel Azhari Rajamilo serta PJ Bupati Bone Andi Islamuddin serta tamu undangan. Sekitar 3.000 orang pengurus dan pemerhati Koperasi dari 24 Kabupaten/Kota se-Sulsel menghadiri puncak Harkopnas tingkat Sulawesi Selatan.

tarian massal pelajar Bone Harkopnas ke-76

Puncak Acara Harkonas ini juga dirangkaikan dengan pemberian Penghargaan Dewan Koperasi Indonesia Awards dan Penyerahan Pataka Koperasi kepada Tuan Rumah Hari Koperasi Nasional Tk. Prov. Sulsel Ke 77 Tahun 2024 mendatang oleh Deputi Bidang Pengkoperasian Kementerian Koperasi RI serta kunjungan ke stand pameran yang diikuti oleh pengurus Koperasi se- Sulsel.

Pj Bupati Bone, yang juga ketua Dekopinda, H. Andi Islamuddin, MH, mengungkapkan bahwa peringatan Hari Koperasi Nasional di Bone telah memberikan semangat baru dan motivasi bagi seluruh komunitas koperasi di Sulawesi Selatan.

Sementara itu, Ketua Dekopinwil Sulsel, Asrullah, menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada semua pihak yang turut serta membantu kelancaran dan keamanan pelaksanaan rangkaian kegiatan Hari Koperasi ke-76. Harapannya, peringatan ini akan menjadi pijakan yang kokoh untuk memajukan koperasi sebagai solusi dalam mengatasi berbagai tantangan ekonomi dan sosial budaya yang dihadapi oleh masyarakat Sulawesi Selatan.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *