Bappelitbangda Beri Pelatihan Digital Marketing kepada Pelaku UMKM di Selayar
Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan penggerak perekonomian yang handal dan keberadaannya sangat diperhitungkan, karena mampu memberikan kontribusi positif bagi perekonomian daerah. Namun masih adanya kendala pengembangan khususnya terkait pemasaran sehingga perkembangannya belum optimal.
Dalam rangka menyelesaikan hal tersebut, Badan Penelitian Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kepulauan Selayar mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengembangan Usaha melalui Digital Marketing.
Bertempat di Hotel Rayhan Selayar, 30 pelaku UMKM terpilih menjadi peserta untuk belajar Digital Marketing selama 2 hari yaitu Rabu dan Kamis (12-14/10/2022)
Berkerja sama dengan Dewan Kreasi Nasional Daerah (Dekranasda) Kepulauan Selayar dan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Kepulauan Selayar, para pelaku UMKM diberikan informasi yang berguna dalam rangka mengembangkan usaha dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan.
“Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia, inovasi dan teknologi para pelaku UMKM di Selayar”, ungkap Drs. H. Basok Lewa selaku Kepala Bappelitbangda Kepulauan Selayar.
Materi yang diberikan beragam mulai dari Kebijakan Pemerintah dalam Pengembangan Usaha, Inspirasi Usaha, Mindset Digital Marketing untuk Promosi, Optimasi Google My Business, Facebook Personal Branding, hingga tutorial Selling on WhatsApp.
Setelah kegiatan, Kepala Bappelitbangda mengharapkan peserta kegiatan untuk mengaplikasikan ilmu yang didapatkan agar usaha bisa lebih berkembang sekaligus menerapkan inovasi yang tak hanya menguntungkan pribadi.
“Ide adalah inovasi perubahan, semakin banyak kolaborasi, semakin sejahtera. Tapi jangan kehilangan moral dan etika”, jelas Kepala Bappelitbangda.