| | |

Ekspo Produk Unggulan Daerah dan Temu Bisnis Meriahkan PSBM XXII

PSM XXII digelar 13-15 Mei 2022 di hotel Claro Makassar

Agenda tahunan Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) XXII kembali akan digelar, 13-15 Mei 2022 di hotel Claro Makassar. Sebanyak 1.500 saudagar Bugis-Makassar ditargetkan akan pulang kampung saat Lebaran meramaikan Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) di Makassar.

PSBM tahun ini yang mengambil tema “Kolaborasi Saudagar Bugis Makassar untuk Indonesia Sejahtera” akan membahas tiga agenda utama, yaitu dialog ekonomi, juga ada Pertemuan Cendekiawan Bugis Makassar (PCBM) dan rapat kerja nasional (rakernas).

Salah satu agenda PSBM XXII, yang akan digelar 13-15 di hotel Claro Makassar, adalah pelaksanaan expo dan bisnis matching guna mempromosikan produk unggulan daerah dihadapan peserta. Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Sulawesi Selatan, Abdul Malik Faisal menyoal potensi komoditas unggulan daerah Sulawesi Selatan dalam Rapat Persiapan Expo PSBM, yang digelar secara daring, (10/5/2022).

Malik Faisal mengatakan peserta yang mengisi stand sebanyak 24 Kabupaten/Kota diharapkan mempersiapkan produk UMKM unggulan yang ada di daerah.

Koordinator expo dan business matching PSBM Ke-22, Hasbi Syamsu Ali menyebut, PSBM yang menghadirkan saudagar bugis makassar yang berdiaspora di berbagai daerah. Sehingga menjadi momentum yang sangat bagus untuk mempromosikan produk-produk unggulan daerah.

“PSBM menjadi forum sangat strategis mempertemukan apa yang menjadi kebutuhan dan potensi masing-masing daerah, terutama UMKM dan juga potensi wisata” katanya. Dia mengharapkan juga ada tindak lanjut dan secara jangka panjang bisa mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

 

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *