Kiprah Rumah Kemasan KUKM Sulsel Memacu Daya Saing Produk KUKM
Tidak dapat dipungkiri peranan kemasan dalam memacu daya saing produk KUKM. Kemasan salah satu yang berperan meningkatkan penjualan, karena salah satu fungsi kemasan adalah sebagai sarana komunikasi dan informasi kepada konsumen melalui label design yang terdapat pada kemasan.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Sulsel, H.Abd.Malik Faisal mengatakan, saat ini banyak pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Sulsel yang jago membuat produk. Tidak sedikit produk yang mereka hasilkan, lebih enak dan lebih baik dari produk perusahaan besar. Sayangnya, produk UMKM kadang dipandang sebelah mata hanya lantaran kemasannya yang kurang menarik.
Karena itu, Rumah Kemasan KUKM Sulsel yang berada dibawah naungan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulawesi Selatan hadir membantu para UKM yang ingin naik kelas melalui kemasan. Rumah kemasan menyediakan layanan konsultasi dan desain kemasan bagi para pelaku UKM di Sulawesi Selatan.
Rumah kemasan KUKM Sulsel berlokasi di KUKM Center kantor Dinas Koperasi UKM Sulsel, Jl. AP. Pettarani
Konsultan rumah kemasan KUKM Sulsel, Muh. Yusri mengatakan, selain menyediakan fasilitas konsultasi gratis bagi UKM yang ingin meningkatkan kualitas desain kemasan, KUKM bisa juga mencetak stiker, Kemasan, dll untuk kebutuhan mereka. “UKM yang ingin konsultasi kemasan diharapkan membawa produk beserta contoh kemasan yang digunakan saat ini,” tambahnya.
Sampai saat ini rumah kemasan KUKM Sulsel ramai dikunjungi para UMKM. Demikian juga para pelajar dan mahasiswa serta unsur OPD yang ingin belajar lebih jauh terkait kemasan. Mereka yang berkunjung diperkenalkan terhadap jenis-jenis mesin kemasan, dan melihat contoh-contoh produk yang sudah didesain kemasannya di Rumah Kemasan KUKM Sulsel.
Rumah Kemasan KUKM Sulsel juga didukung Japan International Cooperation Agency (JICA) terus mendorong perkembangan produk-produk UKM di Provinsi Sulawesi Selatan. Sebelumnya, JICA menempatkan Orita Yoshitaka sebagai junior expert atau konsultan UKM bidang packaging desaign namun tugasnya telah berakhir.
Pada akhir Desember 2021 lalu Kepala Diskop UKM Sulsel, Malik Faisal telah menerima kunjungan Tim Supervisi JICA Urita can dan Mr. Taguci untuk wawancara penempatan Staf Expert Japan pada Rumah Kemasan Dinas Koperasi UKM Sulsel. Dukungan JICA ini diharapkan makin meningkatkan daya saing produk KUKM Sulawesi Selatan.